JAKARTA – Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini menyesalkan eskalasi konflik Timur Tengah yang memanas akibat serangan drone-drone dan rudal balistik Iran ke wilayah (pendudukan) Israel.
Serangan itu dikhawatirkan meningkat tensi konflik dan instabilitas politik Timur Tengah dan dunia. Namun Jazuli secara tegas menyatakan bahwa biang kerok itu semua adalah Israel.
“Penjajahan dan kesewenang-wenangan Israel terhadap rakyat Palestina selama ini yang membuat kawasan Timur Tengah bergejolak. Eskalasi meningkat sejak 7 Oktober 2023, agresi brutal Israel ke Gaza telah menewaskan lebih 33.000 warga sipil Palestina,” terang Jazuli.
Kebiadaban Israel membuat negara-negara lain marah dan mengecam entitas zionis tersebut. Pasalnya Israel seperti kebal dan tidak terjamah hukum internasional. Karena selama ini mendapat back up dari negara-negara besar yang berperilaku hipokrit dan standar ganda seperti AS, Inggris, Australia dan Eropa.