5 Poin Motivasi Ustadz Aunurrofiq Saleh Tamhid

Berikutnya, ustadz Aunurrofiq Saleh Tamhid menyampaikan 5 pesan penting di akhir 2024 ini, kepada para kader dakwah. Intinya, tak ada alasan untuk tidak membina.

Pertama,

Mari bercermin dari generasi terbaik, yang disebut khairu ummah. Mereka memiliki tugas mewariskan Islam secara total, dan mereka sukses menjalankannya.

Dalam surat At Taubah ayat 100 Allah menyebutkan,

وَٱلسَّٰبِقُونَ ٱلْأَوَّلُونَ مِنَ ٱلْمُهَٰجِرِينَ وَٱلْأَنصَارِ وَٱلَّذِينَ ٱتَّبَعُوهُم بِإِحْسَٰنٍ رَّضِىَ ٱللَّهُ عَنْهُمْ وَرَضُوا۟ عَنْهُ وَأَعَدَّ لَهُمْ جَنَّٰتٍ تَجْرِى تَحْتَهَا ٱلْأَنْهَٰرُ خَٰلِدِينَ فِيهَآ أَبَدًا ۚ ذَٰلِكَ ٱلْفَوْزُ ٱلْعَظِيمُ

“Orang-orang yang terdahulu lagi yang pertama-tama (masuk Islam) dari golongan muhajirin dan anshar dan orang-orang yang mengikuti mereka dengan baik, Allah ridha kepada mereka dan merekapun ridha kepada Allah dan Allah menyediakan bagi mereka surga-surga yang mengalir sungai-sungai di dalamnya selama-lamanya. Mereka kekal di dalamnya. Itulah kemenangan yang besar”.

Laman: 1 2