“Alhamdulillah, tetap semangat mengikuti kegiatan Latansa, kami mewakili Kecamatan Belakang Padang, tetap semangat,” (Maryani/Belakang Padang).
————————————————————————————————————————————-
“Kurang seru tahun ini menurut saya, tidak ada masuk hutan. Maunya posnya ada yang di hutan dan kalau bisa main basah-basah lagi. Yang lebih menantang lagi gamenya,” (Tursina Dewi/Sagulung).
————————————————————————————————————————————-
“Kesan saya pribadi terhadap acara tadi penuh tantangan, secara menghadapi beberapa keluhan dari anak buah yang ngikut. Tapi secara umum sih tetap apresiasi buat panitia dan penyelenggara yang sudah berusaha sebaik mungkin. Hanya saja kalau boleh usul, tidak bisakah kegiatan LATANSA mendatang jangan Desember, agak dimajukan di bulan kemarau gitu.
“Latansa kali ini luar biasa. Pesertanya lebih membludak dari tahun lalu. Meskipun diguyur hujan nyaris sepanjang acara, namun para peserta tak surut hingga selesai acara. Semoga semangat itu bisa terus terjaga dan menular selama masa kampanye, hingga target 2024 bisa tercapai maksimal,” (Rodiah/Sungai Beduk).
————————————————————————————————————————————–
“Silaturahmi yang tiada putus,” (Fatmawati/Batuampar)